Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prakiraan Tim Inti Belanda Saat Menjamu Jerman

By Oka Akhsan M. - Selasa, 13 November 2012 | 23:52 WIB
Gregory van der Wiel
Ian Walton/Getty Images
Gregory van der Wiel

Kombinasi pemain veteran dan muda mungkin akan dipakai Van Gaal di sentral pertahanan. Melihat performa di level klub, John Heitinga berpeluang tampil sebagai starter didampingi rising star milik Feyenoord, Bruno Martins Indi, yang mencetak satu gol ketika Tim Oranye menang 4-1 atas Rumania di laga terakhir.

Bek kiri

Jetro Willems merupakan pilihan utama di Euro 2012. Namun, karena tampil kurang memuaskan, bek milik PSV Eindhoven itu kemungkinan akan digantikan Erik Pieters yang absen di Polandia dan Ukraina akibat cedera.

Gelandang

Posisi gelandang bertahan diprediksi masih menjadi milik Nigel de Jong yang memiliki semangat juang tinggi. Namun, dua nama lain yang akan mengisi lini tengah masih menjadi misteri. Jika fit, pos ini mungkin akan ditempati Wesley Sneijder dan Kevin Strootman.

Depan

Van Gaal masih tetap mempertahankan formasi tiga penyerang yang menjadi ciri khas Belanda. Sayap kanan menjadi milik Arjen Robben, sementara di sisi kiri akan diisi Jeremain Lens yang sedang berada dalam performa terbaik bersama PSV Eindhoven. Siapa pengisi pos ujung tombak? Rasanya Robin van Persie akan lebih didahulukan ketimbang Klaas-Jan Huntelaar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X