Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pardew Siap Bikin United Menderita di Boxing Day

By Ade Jayadireja - Rabu, 26 Desember 2012 | 14:35 WIB
Alan Pardew
Getty Images
Alan Pardew

Dalam tiga pertemuan terakhir, Setan Merah juga selalu mampu mengatasi perlawanan Newcastle. Pada pertemuan pertama di musim ini, United bahkan menorehkan kemenangan telak 3-0 di kandang Newcastle, 7 Oktober lalu.

Rekor tersebut ditambah dengan kondisi tim yang kurang bagus. Newcastle harus kehilangan gelandang bertenaga Cheick Tiote. Pemain asal Pantai Gading ini menerima kartu kuning kelima saat timnya menekuk QPR pekan lalu.

Di sisi lain, Pardew masih kehilangan beberapa pemain pilar seperti Hatem Ben Arfa, Steven Taylor, Yohan Cabaye, dan Ryan Taylor yang cedera panjang. Lini tengah Newcastle dipastikan pincang tanpa Tiote, Cabaye, dan Ben Arfa.

Praktis Pardew hanya berharap pada duet asal Senegal, Demba Ba dan Pappis Cisse, dengan dukungan Jonas Guiterrez. Eks pemain United, Gabriel Obertan, disiapkan sebagai pelapis.

Sementara Manajer Sir Alex Feguson mendapat kabar baik dengan pulihnya gelandang Shinji Kagawa dan bek kanan Rafael da Silva. Danny Welbeck, Javier Hernandez, Chris Smalling, dan Darren Fletcher yang tidak dimainkan melawan Swansea, dipastikan dalam kondisi bugar.

Lini pertahanan dijamin kembali tangguh dengan pulihnya Nemanja Vidic. "Kembalinya dia membuat tim menjadi lebih bugar," kata bek tengah United, Johny Evans, dikutip Sky Sports, kemarin.

Ferguson berharap timnya meraih kemenangan setelah gagal menekuk Swansea sehingga jarak angkanya dengan Manchester City menipis menjadi empat poin. Adapun bursa taruhan hampir semuanya menjagokan United sebagai pemenang dengan skor besar.

Laporan Tribunnews/Komang Agus Ruspawan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X