Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nilmaizar Tetap Pelatih Kepala Timnas

By Ade Jayadireja - Kamis, 14 Februari 2013 | 16:23 WIB
Nilmaizar
Peksi Cahyo/Bolanews
Nilmaizar

Soal nonteknis, bagaimana Anda menyikapi masalah pemain yang uang sakunya terlambat diberikan?
Saya berusaha melakukan pendekatan dari hati ke pemain Saya juga minta ke manajemen tim agar jangan sampai yang ada menjadi tidak ada. Memang ada keterlambatan, tapi sekarang sudah tuntas.

Adakah pergantian di jajaran asisten? Fabio Olivera kabarnya dipecat karena dia membuka fakta belum digaji selama beberapa bulan.
Siapa bilang Fabio dipecat? Tidak. Saya masih menginginkan Fabio sebagai asisten dan merasa cocok bekerja sama dengannya.

Sudah ada pertemuan dengan Direktur Teknik Lionel Charbonnier? Bagaimana pembagian kerja setelah ada dia?
Dia punya pengalaman di level dunia. Pengetahuannya tentu akan berguna buat timnas. Saya juga dibantu Danurwindo yang kini menjadi Wakil Direktur Teknik, serta Risdianto. Ketua Komite Timnas, Sihar Sitorus, juga menjanjikan akan ada tim yang membantu untuk data. Jika ini terwujud, saya berharap kinerja timnas semakin baik.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X