Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kutipan-Kutipan Paling Popular Sir Alex Ferguson

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 9 Mei 2013 | 06:22 WIB
Sir Alex Ferguson
Getty Images
Sir Alex Ferguson

"Tantangan terbesar saya adalah bukan apa yang terjadi saat ini, tapi tantangan terbesar saya adalah mendepak Liverpool dari tahtanya. Dan kamu bisa mencetak (kutipan saya) itu."

Terkait tradisi minum usai laga dengan Jose Mourinho: "Dia benar-benar menikmatinya, memanggil saya bos dan big man ketika kami minum usai laga. Tapi, akan lebih membantu jika sambutannya disertai dengan segelar anggur merah yang bagus. Apa yang diberikannya kepada saya adalah pengencer cat."

-Mengenai para pemainnya
"(Schmeichel) berdiri layaknya menara di depan saya dan para pemain lain hampir menutup mata mereka. Saya melihat dia dan berpikir, 'jika dia memukul saya, saya akan mati'."

"Segala hal yang dilakukan (Eric) Cantona di dalam pertandingan tak ada yang lebih bermakna daripada caranya membuka mata saya akan tidak tergantikannya sesi latihan."

"Phil Jones bagaikan binatang dalam sepak bola. Dia menyelami pertandingan, memahaminya.

"Ryan Giggs adalah orang aneh, seoarang yang memiliki keanehan yang unik."

"Ketika ada orang Italia yang mengatakan pada saya bahwa ada pasta di atas piring, saya selalu mengecek di bawah saus untuk memastikannya. Mereka adalah penemu tabir asap."

"Saya tak bisa mempercayainya. Saya tidak bisa mempercayainya. Football. Bloody hell ."

Saat konferensi pers mengenai amarah Wayne Rooney pada 2004: "Seperti apakah kamu ketika berusia 19 tahun? Saya sedang berusaha memulai revolusi pekerja di Glasgow (saat seumur Rooney). Ibu saya berpikir saya adalah seorang komunis."

"Pippo Inzaghi, pemain itu terlahir offside ."

"Situasi (persaingan) ini mulai menggelitik. Saya menyebutnya squeaky-bum time ."

Laporan Duniasoccer.com

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X