Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persikabo Incar Posisi Puncak

By Kukuh Wahyudi - Jumat, 23 Agustus 2013 | 19:21 WIB
Babak 12 Besar Divisi Utama
Babak 12 Besar Divisi Utama

Hal itu diakui oleh pelatih Perseba Nus Yadera. “Ini yang saya khawatirkan dari awal. Anak-anak jarang berkumpul, sehingga tidak ada semangat kebersamaan. Hal itulah yang membuat tim ini tampak lemah pada pertandingan sebelumnya,” jelasnya.

Kondisi tersebut dikaitkan dengan tunggakan gaji pemain selama tiga bulan. Hanya saja Nus membantah kalau para pemainnya tampak lesu akibat persoalan finansial yang sedang membelit.

Sayang, hingga kini tak satu pun pemain Perseba yang buka suara. Hanya saja sumber BOLA di lingkar dalam Perseba menyebutkan, kalau isu tersebut benar adanya. “Tunggakan gaji bervariasi. Tidak semua pemain yang gajinya selama tiga bulan belum dibayar,”  ungkap sumber BOLA yang tak mau disebutkan identitasnya.

Nasib dua pemain asing, Danilo Fernando dan Victor da Silva, juga tak lepas dari nasib itu. Namun, Nus tak tahu berapa besar gaji kedua pemain itu. Konon, manajemen Perseba belum mampu membayar kedua pemain itu karena mereka adalah pemain dengan gaji lebih besar ketimbang pemain lainnya.

Dengan kondisi keuangan seperti ini, Nus harus realistis dalam memasang target. Lebih-lebih, Persikabo memiliki modal bagus di laga sebelumnya.

“Kami tak mau muluk-muluk, sekarang yang saya bisa hanya berharap pemain lebih bersemangat demi karier mereka ke depan,” ungkap Nus. (Kukuh/Fahrizal)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X