Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Minum Kopi Sekaligus Makan Sayur? Broccolatte Jawabannya!

By Sajian Sedap - Minggu, 10 Juni 2018 | 11:58 WIB
Mengenal Broccolatte.
thedailymeal.com
Mengenal Broccolatte.

Jadi Kopi Sayur Pertama di Dunia

Common Folk Coffee dari Australia datang dengan ide yang mungkin bisa jadi jawaban atas segala permasalahan kehidupan du kota besar.

Awalnya, grup ini mengunggah video ke media sosial Twitter di mana orang-orang mencicipi rasa minuman yang unik ini.

Adalah Broccolatte, yang mengambil nama brokoli dan latte sekaligus jadi kopi dengan campuran sayuran asli pertama di dunia.

Racikan kopi ini terdiri dari espresso sebagai dasar kopi dan dicampur dengan susu.

BACA JUGA: Agar Tempe Goreng Bisa Super Renyah Dan Gurih, Ini Tipsnya

Yang membuatnya berbeda adalah campuran bubuk brokoli yang dibuat khusus sebagai campuran kopi.

Brokoli ini diproses dan dikeringkan dengan teknik khusus sehingga bisa mempertahankan rasa, warna, hingga nutrisi alami dari brokoli.

Jadi nutrisi dua sendok makan bubuk brokoli ini sama dengan kita makan seporsi brokoli dan sudah termasuk dengan batangnya.

Kandungan vitamin C, K, A, B6, folat, magnesium, kalium, dan serat pada brokoli juga masih ada dalam bubuk ini.

Untuk itu kopi ini diklaim sehat dan mampu mengatasi masalah kaum urban.

BACA JUGA: Sering Habiskan Sisa Makanan Anaknya, Chelsea Olivia Tampil Lebih Berisi

 

Maka jangan heran jika cepat atau lambat Broccolatte ini bisa Anda dapatkan di kedai kopi kesayangan Anda.

Tapi bagaimana rasanya, ya?

Kita tunggu saja, semoga bisa masuk ke Indonesia, ya!

 

BACA JUGA: Siapa Bisa Lawan Panjang Bon Belanja Nagita Slavina? Belinya Enggak Lihat Harga!

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : thedailymeal.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X