Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lihat Kondisi SUGBK Sekarang Setelah Rumputnya 'Digunduli'

By Intisari Online - Sabtu, 19 Mei 2018 | 20:30 WIB
Rumput SUGBK telah dipindahkan.
Instagram/@vegit_hughes - Asiangames2018.id
Rumput SUGBK telah dipindahkan.

Pemindahan rumput seluas 7.500 meter persegi tersebut dilakukan menggunakan teknik sodding.

Rumput akan digulung kemudian langsung dipindahkan ke lokasi venue panahan.

Kondisi lapangan SUGBK saat ini setelah rumput dipindahkan.
Instagram/@bsmnars
Kondisi lapangan SUGBK saat ini setelah rumput dipindahkan.

Rumput yang ada di SUGBK adalah jenis Zoysia matrella atau umumnya dikenal sebagai rumput manila.

Rumpuut tersebut adalah satu diantara 3 jenis rumput yang lazim digunakan sebagai lapangan sepakbola.

Kedua jenis rumput lainnya adalah Cynodon dactylon (CD) dan Axonopus compressus (AC).

Sementara itu, rumput manila adalah yang paling baik diantara kedua rumput lainnya karena kualitasnya.

Rumput manila warnanya hijau pekat, tingkat elastisitasnya juga baik sehingga bola juga dapat bergelinding dengan baik.

Tekstur daunnya yang runcing membuat rumput tahan terhadap gesekan dengan sepatu pemain bola.

Akar dari rumput manila juga sangat baik. Namun, perawatan rumput ini terbilang cukup sulit.

Harga di pasaran rumput manila per meter persegi sekitar Rp80 - 100 ribu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X