Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakta Seputar Lari untuk Anak-anak

By Bobo ID - Jumat, 27 April 2018 | 18:47 WIB
Fakta Seputar Lari untuk Anak-anak
Ode
Fakta Seputar Lari untuk Anak-anak

Fakta 4 – Ketahui Olahraga yang Akan Kita Lakukan

Lari memang menyenangkan. Namun, tahukah teman-teman? Anak-anak seperti kita (yang masih duduk di SD) hanya disarankan untuk lari sejauh 2 – 2,5 kilometer. Kalau kita sudah dewasa, baru kita bisa lari lebih jauh.

Meski terlihat mudah, olahraga lari sebenarnya lebih berat daripada olahraga bersepeda, lo! Berlari selama satu jam sama dengan bersepeda selama tiga jam. Jadi, olahraga lari itu tiga kali lebih berat daripada olahraga bersepeda.

Fakta 5 – Ketahui Waktu yang Tepat

Olahraga memang harus dilakukan secara rutin. Olahraga lari sebaiknya dilakukan 3 – 5 kali dalam seminggu. Satu kali olahraga bisa dilakukan dalam waktu 20 – 30 menit. Kalau kita sudah capek, sebaiknya olahraganya dihentikan.

Kalau kita memaksakan diri untuk olahraga, sel di dalam tubuh akan rusak. Olahraga yang dipaksakan juga bisa memancing terbentuknya radikal bebas di dalam tubuh. Hal ini tidak bagus untuk tubuh kita, lo!

Fakta 6 – Pagi dan Sore Hari

Olahraga lari sebaiknya dilakukan di pagi atau sore hari. Saat lari, kita juga sebaiknya menggunakan pakaian yang ringan dan tidak mengganggu sirkulasi udara. Jadi, penguapan keringat tetap berjalan dengan lancar, meski kita sedang berlari.

Teman-teman mungkin pernah melihat orang yang lari di siang hari sambil menggunakan pakaian yang tidak bisa menyerap keringat. Ternyata, itu adalah olahraga yang tidak baik, karena bisa menyebabkan dehidrasi. Penguapan keringat juga akan terganggu. Parahnya, kita bisa terkena heat stroke jika melakukan olahraga seperti itu.

Nah, teman-teman, itulah beberapa fakta seputar lari yang harus kita ketahui!

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X