Posisi seperti ini populer di Denmark yang terkenal dengan sebutan 'Viparita karani', sebuah posisi dimana Anda meletakan kaki keatas sedangkan tubuh terlihat berbaring di lantai.
PestaAsia - Mungkin terdengar sederhana, namun ternyata posisi ini akan memberikan Anda beberapa manfaat tak terduga.
Posisi seperti ini populer di Denmark yang terkenal dengan sebutan 'Viparita karani', sebuah posisi dimana Anda meletakan kaki keatas sedangkan tubuh terlihat berbaring di lantai.
Jika Anda membiasakan posisi ini setiap hari beberapa manfaat akan Anda peroleh anatara lain seperti dibawah ini :
1. Menyehatkan pencernaan
Menurut sebuah penelitian diyakini dengan posisi ini akan membantu memijat usus, yang dapat meningkatkan pencernaan melawan sembelit.
Bahkan nafsu makan Anda juga meningkat karena pencernaan yang lebih baik dan lebih cepat, tulis Yoga Jurnal.
2. Meningkatkan Aliran Darah
Mungkin cara ini cukup alami untuk meningkatakan alairan darah, dengan hanya melakukan posisi ini setiap harinya.
Menurut penelitian di Yogobe menyebut jika dengan posisi ini aliran darah meningkat ke bagian atas tubuh dan dengan ini muncul aliran oksigen.
Hal ini akan membantu Anda mengurangi pembengkakan di bagian bawah tubuh.
Perhatian! Jika Anda memiliki tekanan darah tinggi, letakkan bantal kecil atau selimut di bawah kepala Anda.
3. Meredakan Rasa Sakit
Posisi ini diyakini juga dapat mengurangi rasa sakit karena saat melakukan posisi ini otot-otot di panggul membantu memperkuat seluruh tubuh.
Namun diyakini juga mampu mengurangi nyeri menstruasi dan gejala menopause.
Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa latihan dasar panggul dapat mengurangi kejadian nyeri panggul dan punggung pada akhir kehamilan.
Posisi ini juga dikatakan dapat meredakan rasa sakit dan kelelahan pada tulang dan kaki.
4. Mengurangi Stres dan Kecemasan
Dengan mengangkat kaki anda ke dinding dan menatap ke alangit langit dipercaya bisa mengurangi stres.
Dikombinasikan dengan pernapasan yang dalam, Viparita Karani akan membantu Anda bersantai, memulihkan dan menenangkan sistem saraf.
Yang terbaik dari semuanya, ketika Anda berbaring di sana, Anda bisa membiarkan pikiran Anda serasa terbang.
5. Peregangan Pada Pinggul Kaki dan Punggung
Otot pinggang dan paha, punggung paha semuanya akan mendapatkan peregangan yang lebih baiak dalam posisi ini.
Lakukan latihan ini setiapa hari dan seiring waktu berjalan akan membuat tubuh Anda terasa lentur dan elastis, karena latihan ini aakan membuatmu meredakan ketegangan dan rasa sakit di area-area ini.
Pelatihan rutin dengan posisi ini, terutama yoga adalah obat terbaik untuk sakit punggung, menurut sebuah penelitian di Karolinska institutet i Stockholm. (Afif Khoirul M)
Editor | : | |
Sumber | : | INTISARI-ONLINE.COM |
Komentar