Saat itu Alonso start dari posisi ke-11 dan berhasil memanfaatkan situasi serta kesalahan pebalap lainnya untuk masuk ke posisi lima besar.
Alonso dan McLaren akan melanjutkan pekerjaannya di sesi balapan F1 GP Bahrain pada Minggu, 8 April 2018, pukul 18.10 waktu setempat atau 22.10 WIB.
McLaren Lakukan Investigasi Terkait Masalah Mobilnya
Tim yang berlaga di Formula 1 (F1), McLaren, terkejut dengan performa mobil yang kurang baik pada kualifikasi GP Bahrain di Sirkuit Sakhir, Sabtu (7/4/2018).
Kepala Tim McLaren, Eric Boullier pun tercengang melihat kedua pebalapnya gagal memenuhi target untuk masuk sepuluh besar pada sesi kualifikasi.
"Sebenarnya saya sedikit terkejut, berdasarkan dari kecepatan mobil kami di sesi latihan bebas ketiga," ucap Boullier dikutip Bolasport.com dari F1i.
(Baca Juga: Hasil Everton Vs Liverpool - Derbi Merseyside Berakhir Tanpa Gol)
Tim asal Inggris itu terlihat kesulitan sejak awal sesi latihan bebas di Bahrain.
Fernando Alonso hanya bisa masuk ke posisi 15 besar di kualifikasi kedua (Q2) setelah hampir tereliminasi di kualifikasi pertama (Q3).
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | fli.com |
Komentar