Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Sang Senior, Shi Yuqi Juarai All England Terbuka 2018

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 18 Maret 2018 | 23:19 WIB
Ekspresi kemenangan pebulu tangkis tunggal putra China, Shi Yuqi, usai memenangi gelar India Open 2018, Minggu (4/2/2018).
BWFBADMINTON.COM
Ekspresi kemenangan pebulu tangkis tunggal putra China, Shi Yuqi, usai memenangi gelar India Open 2018, Minggu (4/2/2018).


Lin Dan merupakan pemain tunggal putra tersukses sepanjang sejarah turnamen China Open.(JUNG YEON-JE/AFP)

Paruh pertama gim kedua menjadi milik Lin Dan dengan skor 11-9.

Lin Dan yang sepenuhnya memegang kendali permainan berhasil mengunci Shi Yuqi sehingga permainannya tak berkembang.

Lin Dan pun merebut gim kedua dengan keunggulan lima poin dan memaksa pertandingan berlanjut ke gim ketiga.

(Baca Juga: All England Open 2018 - 2 Runner-up 2017 Dapat Kesempatan Kedua untuk Mengubah Perak Menjadi Emas)

Belajar dari gim kedua, Shi Yuqi langsung tancap gas pada awal gim penentuan hingga unggul jauh 10-1.

Lin Dan hanya mampu menambah satu angka sebelum Shi Yuqi menutup interval pertama dengan skor 11-2.

Shi Yuqi semakin memperlebar jarak poin dari sang senior dengan memimpin skor 19-9.

Keunggulan ini memudahkan Shi Yuqi untuk menyudahi pertandingan melawan Lin Dan dengan kemenangan.

Melalui tambahan dua poin, Shi Yuqi pun sukses memenangi all Chinese final dalam tempo 74 menit.

Kemenangan Shi Yuqi ini sekaligus memperbaiki pencapaiannya pada tahun lalu.

Pada All England Terbuka 2017, Shi Yuqi terpaksa puas menjadi runner-up lantaran dikalahkan Lee Chong Wei (Malaysia).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X