Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ABL 2017-2018 - Kekalahan Beruntun CLS Knights di GOR Kertajaya

By TB Kumara - Kamis, 22 Februari 2018 | 12:58 WIB
Poin Guard CLS Knights Indonesia, Mario Wuysang (kiri) berhadapan dengan pemain Mono Vampire pada laga lanjutan ASEAN Basketball League (ABL), Rabu (21/2/2018) malam di GOR Kertajaya Surabaya.
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Poin Guard CLS Knights Indonesia, Mario Wuysang (kiri) berhadapan dengan pemain Mono Vampire pada laga lanjutan ASEAN Basketball League (ABL), Rabu (21/2/2018) malam di GOR Kertajaya Surabaya.

"Paradigmanya mungkin membandingkan CLS saat di bermain di liga lokal. Tapi ini sangat jauh berbeda, dari segi kompetisinya, level pemain asingnya, pengaturan travelnya dan juga faktor internal,“ jelas Koko.

Meski begitu, Koko Heru Setyo Nugroho berjanji akan memberikan waktu bermain yang banyak bagi pemain lokal tapi dengan catatan jika bisa membuktikan kesempatan yang diberikannya.

Baca Juga:

"Kaleb dan firman, saya berikan waktu bermain yang lama. Dan mereka bisa membuktikannya dengan baik. Saya juga pelatih yang memberikan waktu bermain yang banyak bagi pemain lokal dibanding dengan tim peserta ABL lainnya," ungkap pelatih asal Malang ini.

Seperti di ketahui, kekalahan kontra Mono Vampire Thailand menjadi kekalahan yang kedua. Sebelumnya, Minggu (18/2/2018) CLS Knights Indonesia harus takluk dari Saigon Heat Vietnam.

Laga selanjutnya, Mario Wuysang dan kolega akan melawat ke markas Saigon Heat pada 3 Maret mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X