Fajar/Rian berupaya keras untuk mengambil alih skor melalui pukulan-pukulan keras yang mereka lancarkan.
Perjuangan itu membuahkan hasil. Fajar/Rian akhirnya unggul kembali dengan skor 18-17 atas sang lawan.
Astrup/Rasmussen sempat membuat skor imbang menjadi 19-19, tetapi Fajar/Rian pada akhirnya berhasil memaksa laga berlanjut ke gim ketiga.
Memasuki gim penentuan, Astrup/Rasmussen memimpin kendali permainan.
Mereka berhasil menorehkan keunggulan 11-9 atas Fajar/Rian saat interval.
Fajar/Rian mencoba memberikan perlawanan, tetapi Astrup/Rasmussen memiliki pertahanan yang baik.
Selain itu, beberapa kesalahan dalam mengantisipasi bola semakin menyudutkan posisi Fajar/Rian.
Alhasil, gelar juara ganda putra Bitburger Open 2017 berhasil diraih Astrup/Rasmussen dengan skor 21-18.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar