Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Mercedes Mulai Khawatirkan Performa Valtteri Bottas

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 4 Oktober 2017 | 17:46 WIB
Pebalap Mercedes, Valtteri Bottas, berada di garasi timnya pada sesi latihan pertama (P1) GP Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Jumat (29/9/2017).
MOHD RASFAN/AFP
Pebalap Mercedes, Valtteri Bottas, berada di garasi timnya pada sesi latihan pertama (P1) GP Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Jumat (29/9/2017).

"Jika dia bisa mengangkat permasalahan performa minornya saat ini, dia tentu akan menjadi sosok yang lebih kuat," tutur Wolff.

"Kami sudah melihat performa yang bagus dari Bottas pada tahun ini. Dia memang mengalami kemunduran pada balapan terakhir, tetapi tidak ada yang meragukannya," ujar Wolff menambahkan.

Bottas baru saja menyepakati kontrak baru dengan Mercedes pada September lalu. Perjanjian anyar itu membuat sang pebalap terikat dengan The Silver Arrow hingga akhir 2018.

Saat ini, Bottas berada di urutan ketiga klasemen sementara pebalap F1 2017 dengan raihan 222 poin. Dia terpaut 59 angka dari Hamilton yang menempati posisi teratas.

Para pebalap F1 akan kembali beraksi pada seri GP Jepang di Sirkuit Suzuka, 6-8 Oktober 2017.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Motorsport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X