Pasangan ganda campuran Ronald Alexander/Annisa Saufika mempersembahkan gelar juara untuk Indonesia dari Selandia Baru Terbuka 2017.
Ronald/Annisa memenangi laga final melawan Sawan Serasinghe/Setyana Mapasa (Australia) di Nort Shore Events Centre, Auckland, Minggu (6/8/2017).
Dalam pertandingan yang berlangsung selama 37 menit tersebut, Ronald Alexander/Annisa Saufika menang 21-19, 21-14.
Baca juga:
- Marquez Ungguli Rossi dalam Perebutan 'Pole Position' GP Ceska
- Marquez Kembali Paling Cepat pada Latihan Terakhir GP Ceska
- Usain Bolt Kecewa dengan Performanya
Ronald/Annisa lebih banyak memimpin pengumpulan poin pada gim pertama.
Sarasinghe/Mapasa beberapa kali menyamakan kedudukan, bahkan sempat berbalik unggul 6-3.
Ronald/Annisa selalu bisa kembali memimpin, tetapi akhirnya terkejar lagi apda 18-18 lalu 19-19.
Ronald/Annisa akhirnya memenangi gim ini setelah meraih dua poin berikutnya.
Gim kedua sepenuhnya jadi milik Ronald/Annisa. Setelah imbang 2-2, mereka langsung memimpin dan melaju.
Pasangan Australia sempat mendekat pada 14-15, tetapi Ronald/Annisa merespons dengan meraih enam angka beruntun sekaligus memastikan kemenangan.
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar