Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mampukah Lacazette Akhiri 18 Tahun Kutukan Nomor Punggung 9 di Arsenal?

By Verdi Hendrawan - Kamis, 13 Juli 2017 | 09:38 WIB
Seragam Arsenal untuk musim 2017-2018 bernomor punggung 9 yang akan dikenakan oleh striker anyar, Alexandre Lacazette.
DOK @ARSENAL
Seragam Arsenal untuk musim 2017-2018 bernomor punggung 9 yang akan dikenakan oleh striker anyar, Alexandre Lacazette.

Kisah Podolski di Arsenal berbeda dengan yang dialami Eduardo. Striker asal Brasil itu sempat menjadi andalan Wenger di lini serang tim sebelum mengalami cedera patah kaki pada Februari 2008 dan gagal menunjukkan kemampuan yang sama baik setelah pulih tepat satu tahun setelahnya.

Meski demikian, Wenger tampak cukup yakin Lacazette mampu untuk mengakhiri kutukan tersebut dan menjadi andalan tim dalam mencetak gol.

Baca Juga:

"Kami bermain sepak bola berdasarkan pergerakan, kualitas teknis, dan mobilitas. Saya percaya bahwa para pemain baru kami dapat berintegrasi dengan baik ke dalam permainan tim," ucap Wenger dikutip dari Besoccer.

"Dengan catatan gol yang sangat bagus milik Lacazette, saya percaya bahwa ia akan menjadi tambahan yang hebat bagi tim. Tur pramusim ini adalah kesempatan yang bagus untuk kali pertama melihat seberapa baik dan cepat ia berintegrasi dengan cara kami bermain," tuturnya.

Dalam pramusim 2017-2018, Arsenal melakukan tur ke Australia untuk menghadapi Sydney FC (13/7/2017) dan Western Sydney Wanderers (15/7/2017).

Setelah itu, The Gunners akan melawat ke China menantang Bayern Muenchen (19/7/2017) dan Chelsea (22/7/2017) dalam laga pramusim bertajuk International Champions Cup sebelum kembali ke Inggris untuk menggelar Emirates Cup menghadapi Benfica (29/7/2017) dan Sevilla (30/7/2017).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X