Pada musim 2017-2018 Per Mertesacker masih akan bermain, tapi diperkirakan tidak akan fokus, terutama sebagai kapten Arsenal. Bek asal Jerman ini akan pensiun pada akhir musim karena tugas menangani akademi klub sudah menanti.
Penulis: Dedi Rinaldi
"Bagi saya, awal ini merupakan babak baru. Saya merasa senang masih tetap bisa menjadi bagian dari keluarga Arsenal dengan menangani tim akademi,” kata Mertesacker (32 tahun), pemain yang dibeli dari Werder Bremen pada 2011.
Artinya, Arsenal harus siap-siap mencari pengganti kapten karena tradisi mesti diteruskan.
Dari sekian kandidat, bek Laurent Koscielny yang paling potensial sebagai suksesor, apalagi kini pemain asal Prancis tersebut berstatus sebagai deputi.
Hanya, usia Koscielny yang sudah mencapai angka 31 tahun kontan menjadi perbincangan. Dengan umur kepala tiga, Koscielny dikhawatirkan mundur hanya setelah dua tahun menjabat sebagai kapten.
Dengan masa jabatan dua tahun, seorang kapten tentu diragukan akan bersuara lantang.
Padahal, hal inilah yang sekarang dibutuhkan oleh Arsenal dalam melampiaskan dahaga akan juara Premier League yang terakhir direbut pada musim 2003-2004.
“Tak seorang pun mampu mengambil keputusan kecuali Wenger. Siapa yang mengambil keputusan? Cuma Wenger. Dia bisa mengambil keputusan apa yang diinginkan. Seharusnya kapten ikut berperan seperti pada masa-masa kejayaan,” tutur legenda Arsenal, Ian Wright.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tabloid BOLA No. 2.782 |
Komentar