Atletico Madrid bakal melakoni latihan pramusim di empat negara berbeda, yakni Spanyol, Meksiko, Jerman, dan Inggris.
Penulis: Sem Bagaskara
Personel Atleti dijadwalkan berkumpul pada 6 Juli di sentra latihan mereka, Cerro del Espino, Majadahonda. Di sana, pelatih Diego Simeone akan mengecek kondisi kesehatan dan kebugaran pemain.
Jorge Koke dkk lantas bertolak ke San Rafael, Segovia. Penggawa Los Colchoneros bakal menetap sampai tanggal 21 Juli 2017 guna melakoni latihan fisik di bawah pengawasan Oscar Ortega.
Laga pramusim pertama anak asuh Simeone muncul pada 22 Juli 2017. Atletico bakal menantang Numancia di Burgo de Osma.
Pertandingan tersebut merupakan penghormatan untuk Jesus Gil, eks Presiden Atletico kelahiran Burgo de Osma yang meninggal pada 14 Mei 2004.
Baca Juga:
- Real Betis Sukses Boyong Penyerang Buangan FC Barcelona
- Gabung Lyon, Striker Muda Ini Ucapkan Terima Kasih kepada Real Madrid
- Valencia Ikat Pemain Gratisan dengan Klausul Rp 1,5 Triliun
Perjalanan lintas benua lantas dilakoni awak Los Colchoneros pada 23 Juli 2017. Mereka bertolak ke Meksiko dalam rangka menjalani partai persahabatan kontra Toluca pada 25 Juli 2017.
Pasukan Simeone tak akan berlama-lama di Benua Amerika. Begitu kelar melakoni duel melawan Toluca, mereka bakal langsung pulang ke Madrid. Destinasi selanjutnya adalah Jerman dan Inggris.
Pada 1 sampai 2 Agustus 2017, Atletico ambil bagian dalam turnamen pramusim Audi Cup di Muenchen. Koke cs bakal bersua Napoli dan satu di antara Bayern Muenchen atau Liverpool.
Atletico bakal menutup tur mereka di Inggris melawan tim promosi Premier League 2017-2018, Brighton and Hove Albion, pada 6 Agustus 2017.
Simeone bisa lega dalam mempersiapkan latihan pramusim Atletico.
Ia dipastikan mengantongi nama-nama terbaik. Antoine Griezmann yang sempat dikabarkan bakal hijrah ke Manchester United menyatakan janji setia bareng Atletico.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar