Dalam waktu dekat, Monchi bisa mengobral pemain kunci Roma yang lain.
Pekan ini, klub Rusia, Zenit St. Petersburg, melepaskan tawaran besar untuk dua pemain Tim Serigala. Zenit, yang kini dilatih Roberto Mancini, menginginkan bek Kostas Manolas.
Mereka juga berharap bisa mengikutsertakan gelandang bertahan Leandro Paredes ke dalam paket transfer yang bisa bernilai 70 juta euro.
Angka 70 juta euro adalah keuntungan besar buat Roma. Mereka cuma mengeluarkan 13 juta euro ketika membeli Manolas dari Olympiacos pada 2013.
Baca juga:
- Calon Lawan Timnas U-22 Indonesia Kalah dan Kebobolan Lima Gol
- Muhammad Uchida, Gelandang Timnas U-16 Indonesia, 'Irisan' Jepang dan Thailand
- 'Top Scorer' Madura United Musim 2016 Melempem di Liga Singapura
Sementara Paredes juga hanya dibeli dengan harga 6 juta euro dari Boca Juniors pada 2015.
Artinya, AS Roma bisa untung hampir empat kali lipat jika melepas Manolas-Paredes ke Zenit. Suporter Roma boleh jadi senang melihat Monchi sudah membuktikan salah satu reputasi dengan membuat kondisi keuangan klub semakin sehat.
Tetapi, yang mereka tunggu adalah reputasi Monchi yang lain. Hal itu adalah mendatangkan pemain-pemain bagus dengan harga murah yang akan mengangkat kualitas tim.
Sejauh ini, Monchi baru merekrut bek Hector Moreno dari PSV Eindhoven seharga 5,75 juta euro.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Calciomercato |
Komentar