Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Promosi La Liga, Kans Girona Cetak Sejarah

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 27 Mei 2017 | 10:40 WIB
Pemain Girona FC, Ricardo Alvarez (tengah), mempertahankan bola dari incaran pemain Eibar dalam pertandingan Segunda Division Spanyol di Estadia Montilivi, Girona, Spanyol, pada 25 Januari 2014.
JOSEP LAGO/EUROFOOTBALL/GETTY IMAGES
Pemain Girona FC, Ricardo Alvarez (tengah), mempertahankan bola dari incaran pemain Eibar dalam pertandingan Segunda Division Spanyol di Estadia Montilivi, Girona, Spanyol, pada 25 Januari 2014.

Mereka sampai ke posisi zona play-off promosi di akhir edisi 2012-2013, 2014-2015, dan 2015-2016.

Namun, Richy Alvarez Puig dkk selalu gagal di babak play-off. Otomatis kans finis di peringkat dua bisa menjadi sebuah hadiah tak terduga.

“Sungguh ini adalah tahun terbaik dalam sejarah Girona,” ucap gelandang mereka, Eloi Amagat, di Marca.

Baca Juga:

Empat Pesaing

Girona tak sendirian. Ada empat tim lain di posisi tiga hingga enam klasemen yang berpeluang promosi ke La Liga musim depan lewat jalur play-off.

Hingga pekan ke-39 keempat tim tersebut, yakni Getafe, Tenerife, Cadiz, dan Real Valladolid.

Jika berhasil mengamankan posisi di enam besar, keempat tim tersebut akan saling bersaing untuk memperebutkan satu tiket tersisa untuk naik kasta.

Saat ini Getafe berada di posisi ketiga dengan mengemas 64 poin, Tenerife menyusul di bawahnya (60), lalu Cadiz (60), dan Valladolid (57).

Komposisi tersebut masih mungkin berubah karena dua tim penguntit di posisi ke-7 dan ke-8 hanya berjarak sejauh satu dan dua poin dari Valladolid. Kedua tim tersebut adalah Huesca (56) dan Real Oviedo (55).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X