Bisakah Malaga melakukannya kontra Madrid? Rasanya sulit. Bukan soal perdebatan terkait status Michel, tapi lebih karena Madrid begitu ngotot menjuarai kompetisi domestik musim ini.
Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo cs. punya segala syarat yang dibutuhkan buat memenangi duel nanti, sekaligus mencegah potensi terulangnya malapetaka Valdano 1992.
PRAKIRAAN FORMASI
Malaga (4-3-3): 1-Kameni, 23-Torres, 5-Llorente, 24-Hernandez, 15-Ricca, 14-Recio, 31-Fomals, 20-Keko, 21-Jony, 7-Juankar, 19-Sandro, Pelatih: Michel, Cadangan: 3-Demichelis, 11-Castro, 8-Santos, 9-Dias, 25-Rodriguez, 13-Boyko, 4-Villanueva.
Madrid (4-3-1-2): 1-Navas, 23-Danilo, 5-Varane, 4-Ramos, 12-Marcelo, 19-Modric, 14-Casemiro, 8-Kroos, 2-Isco, 9-Benzema, 7-Ronaldo, Pelatih: Zinedine Zidane, Cadangan: 6-Nacho, 17-Vazquez, 10-James, 16-Kovacic, 20-Asensio, 15-Coentrao, 13-Casilla.
PREDIKSI: BOLA: 45-55
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Tabloid BOLA No.2.769 |
Komentar