Penderitaan Celta semakin bertambah setelah mereka harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-62.
Pemain depan mereka, Iago Aspas, diusir wasit karena mendapat dua kartu kuning.
Setelah bermain dengan 10 orang, Celta justru bisa memperkecil ketertinggalan lewat John Guidetti pada menit ke-69 melalui tembakan jarak dekat di kotak penalti El Real.
Kegembiraan Celta tidak bertahan lama karena semenit kemudian Karim Benzema kembali menjauhkan skor menjadi 3-1.
Ronaldo nyaris mencetak gol ketiganya pada menit ke-74, seandainya tembakannya sukses mengelabui Sergio Alvarez.
Gelandang asal Jerman, Toni Kroos, menyempurnakan tiga poin timnya pada menit ke-88 lewat sepakan kaki kirinya menit ke-88.
Tripoin dari Celta Vigo memastikan Real Madrid mengambil alih puncak klasemen dari Barcelona dengan keunggulan tiga poin. Dengan koleksi 90 poin, Real Madrid hanya butuh hasil imbang pada laga pamungkas untuk memastikan titel juara.
Celta Vigo 1-4 Real Madrid (Iago Aspas 69' ; Cristiano Ronaldo 10', 48', Karim Benzema 70', Toni Kroos 88')
Celta Vigo: 1-Sergio Alvarez; 2-Hugo Mallo, 22-Gustavo Cabral, 24-Facundo Roncaglia, 19-Jonny Castro; 16-Jozabed (5-Marcelo Alfonso Diaz, 72'), 8-Pablo Hernandez, 18-Daniel Wass; 10-Iago Aspas, 11-Pione Sisto (4-Pape Diop, 4'), 9-John Guidetti (12-Claudio Beuveur, 86')
Pelatih: Eduardo Berizzo
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | - |
Komentar