Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AS Roma Vs Juventus: Tak Ada Lagi Penundaan

By Minggu, 14 Mei 2017 | 10:45 WIB
Stephan El Shaarawy dan Gonzalo Higuain.
MARCO ROSI/GETTY IMAGES, STUART FRANKLIN/GETTY IMAGES
Stephan El Shaarawy dan Gonzalo Higuain.

Menurut La Gazzetta dello Sport, pelatih Roma, Luciano Spalletti, kemungkinan akan menurunkan tridente Diego Perotti, Stephan El Shaarawy, dan Mohamed Salah.

Spalletti juga harus siap siaga untuk kondisi playmaker Radja Nainggolan. Kelar laga melawan Milan, Nainggolan juga mengalami cedera di betisnya. Sampai tulisan ini kelar dibuat, Nainggolan diprediksi bisa bermain akhir pekan ini. Namun, semua bisa berubah tergantung hasil tes medis.

Roma hanya berselisih satu poin dengan klub di bawahnya, Napoli. Jika kalah lawan Juventus, sementara Napoli bisa menang di kandang Torino, maka Roma harus kehilangan posisi dua. Tidak bisa tidak, dua partai terakhir harus dimenangi. Spalletti sudah menegaskan bahwa "scudetto" untuk Roma musim ini adalah di peringkat kedua.

Juventus sudah memberi peringatan sejak awal bahwa peringkat utama tidak bisa diganggu-gugat. Jadi, kami bertarung melawan Napoli untuk tempat kedua,” kata Spalletti.

“Musim lalu, Napoli ada di urutan kedua. Jadi mereka adalah juara bertahan untuk runner-up. Kalau bisa merebutnya, berarti kami sudah melakukan yang terbaik,” kata pelatih berusia 58 tahun itu.

PRAKIRAAN FORMASI

AS Roma (4-3-3): 1-Szczesny, 3-Juan Jesus, 20-Fazio, 44-Manolas, 33-Emerson, 5-Paredes, 4-Nainggolan, 16-De Rossi, 92-El Shaarawy, 8-Perotti, 11-Salah

Juventus (4-2-3-1): 1-Buffon, 12-Alex Sandro, 4-Benatia, 19-Bonucci, 26-Lichtsteiner, 5-Pjanic, 8-Marchisio, 17-Mandzukic, 21-Dybala, 7-Cuadrado, 9-Higuain

PREDIKSI: BOLA: 48-52 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Tabloid BOLA No.2.767


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X