Berselang 10 menit, giliran De Buryne yang mencatatkan namanya di papan skor. Menerima bola dari Gabriel Jesus, gelandang asal Belgia tersebut melepaskan tembakan mendatar yang tak mampu dibendung Hennessey.
19 - No player has been involved in more Premier League goals for Man City this season than Kevin De Bruyne (5 goals, 14 assists). Busy.
— OptaJoe (@OptaJoe) May 6, 2017
Og det blev 3-0 i #Manchester
Kevin De Bruyne med den endelige spændingsdræber i kampen. #MCICRY #pldk #Citypic.twitter.com/hPHLkJ4Fid
— NordicBet Danmark (@DK_NordicBet) May 6, 2017
Pada menit ke-82, Sterling memperbesar keunggulan Man City menjadi 4-0. Pemain asal Inggris tersebut melepaskan tendangan keras yang membuat bola bersarang ke tengah gawang.
4th goal by Sterling.... Mancity 4-0 Crystal Palace #ManCity @ManCity pic.twitter.com/4qZZGtKvGA
— McAinoon (@McAinoon) May 6, 2017
Puas dengan permainan anak asuhnya, pelatih Man City Josep Guardiola menarik Gabriel Jesus dan Leroy Sane. Gantinya, Pep memainkan Jesus Navas dan Kelechi Iheanacho.
Kekuatan Man City tak limbung. Buktinya, Nicolas Otamendi mampu mencetak gol pada masa injury time. Pemain asal Argentina tersebut mampu menanduk bola yang dikirimkan De Bruyne.
Gol itu memastikan kemenangan Man City dengan skor 5-0.
Hasil membuat Man City tetap berada di peringkat ketiga dengan mengoleksi 69 poin. Sementara Palace berada di peringkat ke-16 dengan mengoleksi 38 poin.
Susunan Pemain
Manchester City: 13-Wilfredo Caballero; 25-Fernandinho, 4-Vincent Kompany, 30-Nicolas Otamendi, 22-Gael Clichy; 42-Yaya Toure; 19-Leroy Sane (Jesus Navas 84'), 17-Kevin de Bruyne, 21-David Silva (Pablo Zabaleta 68'), 7-Raheem Sterling; 33-Gabriel Jesus (Iheanacho 84')
Pelatih: Josep Guardiola
Crystal Palace: 13-Wayne Hennessey; 3-Patrcik van Aanholt, 31-Jeffrey Schlupp, 34-Martin Kelly, 2-Joel Ward; 42-Jason Puncheon, 28-Luka Milivojevic (Mathieu Flamini 67'), 18-James McArthur; 11-Wilfried Zaha, 17-Christian Benteke, 10-Andros Townsend (Chung-Yong Lee 57')
Pelatih: Sam Allardyce
Wasit: Michael Oliver
Editor | : | |
Sumber | : | - |
Komentar