Selepas penalti gagal Ronaldo, Valencia justru berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-82 via tendangan bebas Daniel Parejo.
Los Blancos tak butuh waktu lama untuk kembali memimpin skor. Hanya empat menit seusai kebobolan, skuat asuhan Zinedine Zidane unggul 2-1 berkat sepakan mendatar Marcelo yang bersarang di pojok gawang.
Berkat kemenangan ini, Madrid kembali memuncaki klasemen dengan koleksi 81 poin dari hasil 34 kali bertanding. Ronaldo cs unggul tiga angka atas FC Barcelona yang baru akan bertanding Minggu (30/4/2017) dini hari WIB.
Sementara itu, Valencia stagnan di tangga ke-12 dengan koleksi poin 40.
Real Madrid 2-1 Valencia (Cristiano Ronaldo 27', Marcelo 86'; Daniel Parejo 82')
Real Madrid: 1-Keylor Navas, 4-Sergio Ramos, 12-Marcelo, 6-Nacho, 2-Daniel Carvajal, 19-Luka Modric (Lucas Vazquez 90'), 8-Toni Kroos, 10-James Rodriguez (Marco Asensio 66'), 14-Casemiro, 7-Cristiano Ronaldo, 9-Karim Benzema (Alvaro Morata 72')
Pelatih: Zinedine Zidane
Valendia: 1-Diego Alves, 24-Ezequiel Garay, 5-Elaquim Mangala, 21-Martin Montoya, 26-Toni Lato (Jose Gaya 86'), 17-Nani (Rodrigo 70'), 15-Fabian Orellana (Zakaria Bakkali 89'), 10-Dani Parejo, 18-Carlos Soler, 22-Santi Mina, 9-Munir
Pelatih: Voro
Wasit: Jesus Gil
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : | - |
Komentar