Hendra/Tan memenangi gim kedua dan memastikan terjadinya rubber game setelah meraih dua poin beruntun saat kedudukan 19-13.
Berhasil memaksa terjadinya gim penentu menambah kepercayaan diri pada Hendra/Tan. Seperti pada gim kedua, Hendra/Tan terus memegang kendali permainan.
Namun, satu kesalahan yang dibuat Tan saat kedudukan 17-16 mengubah arah jalannya pertandingan.
Chen/Wang yang mendapatkan momentum berhasil membalikkan keadaan menjadi unggul 20-17 setelah meraih tiga poin berikutnya secara beruntun.
Hendra/Tan masih berupaya mengejar. Mereka berhasil menambah satu poin lagi, tetapi satu poin terakhir yang diraih Chen/Wang memastikan kemenangan bagi pasangan Taiwan ini.
Kendati gagal menembus babak final, pencapaian menembus ke babak semifinal menjadi prestasi terbaik yang diukir Hendra/Tan sepanjang 2017.
Sebelumnya, pencapaian terbaik mereka adalah menjejak babak perempat final Syed Modi International 2017, Januari lalu.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | - |
Komentar