“Ya, sekarang United memiliki banyak pemimpin di seluruh penjuru lapangan yang pantas menjabat sebagai kapten, seperti Zlatan Ibrahimovic, Paul Pogba, sampai David de Gea,” katanya.
Legendaris
Menjabat kapten tim, apalagi di tim sebesar United, jelas sangat membanggakan. Terlebih dalam hal tradisi, pemain yang menjabat kapten tim sepanjang perjalanan panjang United merupakan mereka dengan nama besar dan kelak menjadi legenda tim.
Baca Juga:
- Ini Kriteria Marquee Player yang Dibutuhkan Sriwijaya FC
- Juergen Klopp Mengkhawatirkan Nasib Klub Jerman
Dalam tiga dekade terakhir misalnya, nama-nama sekelas Bryan Robson, Eric Cantona, Roy Keane, sampai Rooney merupakan sosok-sosok hebat yang menjabat sebagai kapten dan berkontribusi besar pada kejayaan United.
Khusus buat Robson, sosok satu ini tercatat sebagai pemain terlama yang menjabat kapten tim, yaitu selama 12 tahun (1982- 1994).
Lantas, dengan kesuksesan menjadi “pemimpin tim” saat United mengalahkan Chelsea, apakah hal itu bakal membuat nama Young menjadi kekal di United?
Dalam berbagai kesempatan, Young mengakui bahwa dirinya sama sekali tak tahu apa yang akan terjadi pada kariernya bareng United di masa mendatang. Jadi, menarik untuk dinanti.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar