Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas Mueller Samai Rekor Dua Legenda Jerman

By Beri Bagja - Senin, 27 Maret 2017 | 11:22 WIB
Thomas Mueller (kanan) merayakan gol Jerman bersama penyerang Mario Gomez yang bersarang ke gawang Azerbaijan dalam partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Baku, Azerbaijan, 26 Maret 2017.
KIRILL KUDRYAVTSEV / AFP
Thomas Mueller (kanan) merayakan gol Jerman bersama penyerang Mario Gomez yang bersarang ke gawang Azerbaijan dalam partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Baku, Azerbaijan, 26 Maret 2017.

Baca Juga:

Bagi sang junior, rekor pribadinya dalam dua aspek tersebut masih sangat mungkin dipertajam. Usia Mueller masih 27 tahun dan menjadi personel reguler di timnas sejak dipromosikan ke skuat senior pada 2010.

Pemain FC Bayern Muenchen itu kini tercatat sebagai pemilik rekor gol dan penampilan terbanyak di antara 23 anggota teraktual skuat Jerman yang dipanggil pelatih Joachim Loew.

Mantan kiper Die Mannschaft, Uli Stein, menilai Mueller adalah calon paling logis buat meneruskan rekam jejak Lukas Podolski.

Nama yang disebut terakhir baru melakoni laga terakhirnya bersama timnas saat menghadapi Inggris di partai uji coba, Rabu (22/3/2017).

"Anda tak bisa berharap Podolski bakal kembali lagi. Akan ada seseorang yang datang dengan ciri khas permainannya sendiri untuk menggantikan sosok seperti Podolski," kata Stein, kiper timnas Jerman pada 1983-1986, di situs Sport1.de.

10 Pemain Tersubur Sepanjang Masa Timnas Jerman

  • Miroslav Klose (2001-2014): 71 gol
  • Gerd Mueller (1966-1974): 68 gol
  • Lukas Podolski (2004-2017): 49 gol
  • Rudi Voeller (1982-1994): 47 gol
  • Juergen Klinsmann (1987-1998): 47 gol
  • Karl-Heinz Rummenigge (1976-1986): 45 gol
  • Uwe Seeler (1954-1970): 43 gol
  • Michael Ballack (1999-2010): 42 gol
  • Oliver Bierhoff (1996-2002): 37 gol
  • Thomas Mueller (2010-...): 37 gol

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : DFB


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X