Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Raja Gol Luar Kotak Penalti Bawa Tottenham Tempel Chelsea

By Septian Tambunan - Minggu, 19 Maret 2017 | 23:15 WIB
Gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Southampton dalam laga Premier League di Stadion White Hart Lane, London, Inggris, pada 19 Maret 2017.
IAN WALTON/GETTY IMAGES
Gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Southampton dalam laga Premier League di Stadion White Hart Lane, London, Inggris, pada 19 Maret 2017.

Memasuki babak kedua, Spurs menurunkan level gempuran. Alhasil, mereka kebobolan oleh gol Prowse pada menit ke-52. Sepakan jarak dekat dia tak mampu ditepis oleh Hugo Lloris.

Dari 65 penampilan di partai tandang Premier League, Prowse hanya menggelontorkan dua gol. Sebelumnya, dia juga membobol gawang tim asal London, West Ham United, ketika Southampton menang 3-0 pada September 2016.

Baca Juga:

Kendati Spurs dan Southampton silih berganti melakukan serangan, peluang emas baru kembali muncul pada menit ke-90. Striker The Lilywhites, Vincent Jannsen menghujamkan sepakan deras dari dalam kotak 12 pas, namun Forster dengan cekatan menepis si kulit bulat.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-1 untuk Spurs tetap tidak berubah.

Tiga poin membuat Spurs menempel Chelsea dengan koleksi 59 poin. Anak-anak asuh Mauricio Pochettino mengembalikan selisih poin kedua tim menjadi 10.

Tottenham Hotspur 2-1 Southampton (Christian Eriksen 14', Dele Alli 33' ; James Ward-Prowse 52')

Susunan Pemain

Tottenham Hotspur (3-4-2-1): 1-Hugo Lloris; 5-Jan Vertonghen, 4-Toby Alderweireld, 15-Eric Dier; 2-Kyle Walker (16-Kieran Trippier 78'), 33-Ben Davies, 19-Mousa Dembele, 12-Victor Wanyama, 23-Christian Eriksen (9-Vincent Janssen 86'), 20-Dele Alli; 7-Son Heung-Min (29-Harry Winks 75')
Pelatih: Mauricio Pochettino

Southampton (4-2-3-1): 1-Fraser Forster; 21-Ryan Bertrand, 3-Maya Yoshida, 24-Jack Stephens, 2-Cedric Soares; 14-Oriol Romeu, 8-Steven Davis, 22-Nathan Redmond (9-Jay Rodriguez 80'), 11-Dusan Tadic (19-Sofiane Boufal 69'), 16-James Ward-Prowse; 20-Manolo Gabbiadini (7-Shane Long 32')
Pelatih: Claude Puel

Wasit: Andre Marriner

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X