Penyerang yang sempat dipinjamkan Udinese ke Lecce pada 2011-2012 ini berambisi memecahkah rekor pribadinya di Serie A.
Musim terproduktif Muriel terjadi pada 2012-2013 dengan 11 gol untuk Udinese.
Ia pun memiliki alasan untuk tak terburu-buru memikirkan tawaran klub yang lebih besar.
“Sasaran pribadi saya adalah melewati catatan 11 gol di Serie A. Tinggal dua gol lagi untuk mencapai sasaran itu,” ucap striker binaan Deportivo Cali itu sambil menambahkan bahwa gol terbaiknya musim ini adalah yang ia bikin ke gawang Roma.
Tersubur berikutnya di Sampdoria saat ini adalah Fabio Quagliarella dan Patrik Schick dengan 7 gol.
Pelatih Marco Giampaolo memproyeksikan Schick, 21 tahun (lebih muda 13 tahun daripada Quagliarella), menggantikan Muriel.
“Ia adalah penyerang termuda kami dan sedang dalam antrean. Saya berharap klub mempertahankannya selama beberapa tahun. Karena Muriel mungkin akan pergi, Schick bisa mengisi tempatnya,” ucap Giampaolo di Tuttomercato tentang Patrik Schick.
Ya, pelatih yang baru semusim di Luigi Ferraris ini terdengar sudah siap dengan kepergian Muriel. Ke Juventus, mungkin?
Walau gagal membawa Sampdoria mengalahkan Juventus akhir pekan lalu, sinar Luis Muriel tak redup.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar