Lazio
Ada jumlah sisa uang untuk membangun skuad seperti Lazio apabila tersedia dana 178,776 juta euro.
Transfermarkt mencatat, 26 pemain tim beralias I Biancocelesti mengandung total nilai pasar 165,5 juta euro. Sudah terselip beberapa pemain mahal seperti Lucas Biglia (20 juta euro), Felipe Anderson (24 juta euro), dan Balde Keita (17 juta euro).
Materi seperti itu cukup untuk bersaing di papan atas Serie A - kasta pertama Liga Italia. Saat ini, Lazio berada di peringkat keempat atau cuma kalah dari Juventus, Napoli, dan AS Roma.
Stadion sepak bola
Persiba Balikpapan tengah menunggu rampungnya pembangunan Stadion Batakan sebagai kandang barunya. Diperkirakan arena bisa digunakan pada pertengahan 2017.
Baca: Wali Kota Balikpapan Berencana Undang Manchester United
Pembangunan stadion berkapasitas 42.000 itu menyedot biaya Rp 1 triliun, sebagian besar diambil dari kas APBD.
Nilai tersebut terlihat murah apabila Persiba atau pemerintah daerah mendapatkan dana segar Rp 2,3 triliun, yang cukup untuk membangun dua stadion.
Turnamen sepak bola
Indonesia Soccer Championship 2016 masih tercatat sebagai turnamen dengan biaya termahal di Indnonesia. Sempat dituturkan oleh Joko Driyono selaku Direktur PT Gelora Trisula Semesta (GTS) pada April tahun lalu, nominalnya mencapai Rp 375 miliar.
Dengan guyuran Rp 2,558 triliun, PT GTS bisa memutar turnamen sekelas TSC sebanyak enam edisi.
Editor | : | |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar