Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sorot Leicester, Potensi 100 Persen Degradasi

By Rabu, 22 Februari 2017 | 21:55 WIB
Striker Liverpool, Sadio Mane, mengecoh kiper Leicester, Kasper Schmeichel, untuk mencetak gol kedua timnya dalam laga lanjutan Premier League di Stadion Anfield, Liverpool, pada 10 September 2016.
MICHAEL REGAN/GETTY IMAGES
Striker Liverpool, Sadio Mane, mengecoh kiper Leicester, Kasper Schmeichel, untuk mencetak gol kedua timnya dalam laga lanjutan Premier League di Stadion Anfield, Liverpool, pada 10 September 2016.

Sisa Lawan

Misi Leicester untuk sintas pada akhir musim ini tentu saja masih terbuka. Hitungan matematisnya, angka 42-43 poin bisa membantu menyelamatkan mereka.

Dengan asumsi tersebut, The Foxes berarti butuh 21 poin lagi, alias dua kali lipat dari perolehan sejauh ini, dari 13 laga tersisa!

Cara yang cepat, tentu mengumpulkan tujuh kemenangan.

Tidak mustahil, tetapi realitas akan sangat berat.

Dari sisa 13 pertandingan, Leicester masih harus berjumpa lima tim di posisi tujuh teratas klasemen saat ini: Liverpool FC (pekan ke-26), Arsenal (28), Everton (32), Tottenham (34), dan Manchester City (37).

Berharap kemenangan dari lima tim ini akan sangat sulit.

Artinya, The Foxes perlu bertaruh penuh di delapan lawan sisa, yang notabene papan tengah dan bawah. Artinya mereka dan lawan akan sama-sama ngotot untuk mencari keselamatan.

Wah, dari kalkulasi mana saja, memang sulit melihat Leicester City bakal bertahan musim ini.

Tentu saja dengan catatan tidak ada perubahan signifikan dari hasil akhir mereka di atas lapangan.


(ANDREAS JOEVI/JUARA.NET)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.744


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X