Maju sebagai eksekutor, Gameiro belum mampu menggetarkan jala Barcelona. Bola sepakannya membentur tiang gawang.
Baru empat menit berselang, striker asal Perancis itu membayar kesalahannya. Satu sentuhan, dia meneruskan bola sodoran Antoine Griezmann untuk menyamakan kedudukan.
Lesakan Gameiro memberikan tekanan besar buat Barcelona. Satu gol lagi bakal membuat Atletico memaksakan perpanjangan waktu.
Ditambah lagi, Luis Suarez harus mendapatkan kartu kuning kedua karena melanggar Saul Niguez dalam duel udara.
Hanya saja, gol kedua yang ditunggu-tunggu pasukan Diego Simeone tidak kunjung datang hingga peluit panjang dibunyikan. Barcelona pun menembus final untuk kali keempat secara beruntun.
1 - Luis Suárez has been sent off for the first time in his career for Barcelona (all competitions). Shock. pic.twitter.com/4XU0wCisWi
— OptaJose (@OptaJose) February 7, 2017
Barcelona 1-1 Atletico Madrid (Luis Suarez 43' - Kevin Gameiro 83')
Barcelona: 13-Jasper Cillessen; 20-Sergi Roberto, 3-Gerard Pique, 23-Samuel Umtiti, 18-Jordi Alba; 6-Denis Suarez (14-Javier Mascherano 62'), 4-Ivan Raktic (8-Andres Iniesta 72'), 21-Andre Gomes; 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez, 7-Arda Turan (5-Sergio Busquets 90')
Pelatih: Luis Enrique
Atletico Madrid: 1-Miguel Angel Moya; 20-Juanfran, 15-Stefan Savic, 2-Diego Godin (19-Lucas Hernandez 49'), 3-Filipe Luis; 10-Yannick Ferreira Carrasco, 6-Koke, 8-Saul Niguez, 23-Nicolas Gaitan (11-Angel Correa 48'); 7-Antoine Griezmann, 9-Fernando Torres (21-Kevin Gameiro 61')
Pelatih: Diego Simeone
Wasit: Jesus Gil
Editor | : | |
Sumber | : | - |
Komentar