Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mitra Kukar, Piala Presiden, dan Zulham Zamrun

By Sabtu, 4 Februari 2017 | 14:14 WIB
Winger Zulham Zamrun dalam latihan Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong pada Senin (30/1/2017) sore.
MITRAKUKAR.COM
Winger Zulham Zamrun dalam latihan Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong pada Senin (30/1/2017) sore.

Mitra Kukar sudah tiba di Sleman, Yogyakarta, Rabu (1/2/2017), untuk menjalani partai penyisihan Grup A Piala Presiden 2017.

Penulis: Suci Rahayu/Gonang Susatyo/Ferry Tri Adi

Naga Mekes tak mengusung target di turnamen yang bakal dibuka pada 4 Februari itu. Pasalnya, sang pelatih, Jafri Sastra, menilai skuatnya masih dalam tahap berlatih.

Ia mengaku anak asuhnya belum siap. Mau tak mau, pelatih asal Payakumbuh, Sumatra Barat, itu sedikit mengubah program latihan demi mengakomodasi Piala Presiden.

“Persiapan kami lancar untuk kompetisi Liga 1. Kemudian dapat undangan Piala Presiden. Kami sempat ragu antara ikut atau tidak karena memang belum siap. Seharusnya kami masih tahap berlatih, tapi mengalihkan jadi bertanding. Kami sudah bicara soal target," tutur Jafri.

"Intinya, pindah latihan dari Tenggarong ke Yogyakarta. Harusnya masih persiapan umum seperti latihan fisik. Namun, diubah menjadi berlatih dan bertanding. Namanya bertanding, kami tetap punya gairah untuk tidak mau kalah meski tampil compang-camping karena baru satu minggu latihan,” ujar Jafri.

 

Baca Juga:

Pemain Naga Mekes boleh dibilang sudah nyaris komplet. Soal pemain asing, Mitra Kukar tinggal mencari satu pemain lagi.

Sejauh ini, Mitra Kukar sudah mendatangkan Jose Gotor (Spanyol), Oh In-kyun (Korea Selatan), dan Angel Carrascosa Munoz (Spanyol).

Namun, nama terakhir belum resmi dikontrak seperti dua pemain asing lain. Jafri sendiri masih menguji kemampuan striker asal Spanyol itu di Piala Presiden 2017.

“Carrascosa belum resmi dikontrak. Kemampuannya masih harus dilihat di Piala Presiden 2017. Jadi, dia belum pasti bergabung dengan Mitra Kukar,” kata Asisten Manajer Mitra Kukar, Noor Alam.

"Kami juga akan menyeleksi striker dari Argentina. Kami memang memilih pemain asing untuk melengkapi skuat," ucapnya.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X