Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSG Vs AS Monaco: Antiteori Paris

By Minggu, 29 Januari 2017 | 13:37 WIB
Striker Paris-Saint Germain, Edinson Cavani (kiri), tengah dalam performa terbaiknya. Namun, Gabriel Boschilia adalah tim paling produktif Ligue 1.
AFP
Striker Paris-Saint Germain, Edinson Cavani (kiri), tengah dalam performa terbaiknya. Namun, Gabriel Boschilia adalah tim paling produktif Ligue 1.

Cavani

"Saya rasa kami sekarang PSG yang berbeda. Tim yang lebih memahami filosofi dan kemauan pelatih," kata bek PSG, Marquinhos, kepada RMC.

Perkataan Marquinhos masuk akal jika menilik hasil-hasil PSG sepanjang 2017. Les Parisiens melakukan pemanasan bagus menjelang perjumpaan dengan Monaco pada pekan ke-22 Ligue 1, Minggu (29/1/2017).

Berturut-turut PSG mengandaskan Bastia (7-0/Piala Prancis), Metz (2-0/Piala Liga Prancis), Rennes (1-0/Ligue 1), Nantes (2-0/Ligue 1), dan Bordeaux (4-1/Piala Liga Prancis).


Striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani, melakukan selebrasi usai mencetak gol saat melawan Bordeaux dalam laga Piala Liga Prancis di Stadion Matmut Atlantique, Bordeaux, pada 24 Januari 2017.(NICOLAS TUCAT/AFP)

Striker andalan tim, Cavani, juga tengah dalam performa oke. Ia baru saja menyejajarkan diri dengan Pedro Pauleta di ranking kedua daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa klub.

Cavani dan Pauleta sama-sama mengemas 109 gol. Striker beralias El Matador itu tentu membidik tempat pertama yang dihuni Zlatan Ibrahimovic (156 gol).

Cavani bisa diharapkan. Ia menjadi aktor utama kemenangan semata wayang PSG dalam tujuh perjumpaan terakhir dengan Monaco.

Pada 30 Agustus 2015, sepasang gol Cavani membantu PSG menang 3-0 di Stade Louis II. Akan tetapi, Monaco datang ke Parc des Princes dengan mengusung kepercayaan diri tinggi.

Gabriel Boschilia cs merupakan pemuncak klasemen sementara dan tim paling produktif Ligue 1. Musim ini adalah kesempatan paling bagus buat Monaco untuk tak sekadar mengimbangi PSG, tapi mencuri status kampiun Ligue 1 dari klub kebangaan publik Paris itu.

PRAKIAAAN FORMASI

PARIS-SAINT GERMAIN (4-3-3): 1-Trapp (K); 12-Meunier, 5-Marquinhos, 2-Silva, 17-Maxwell (B); 6-Verratti, 8-Motta, 14-Matuidi (G); 7-Lucas, 9-Cavani, 11-Di Maria.

AS MONACO (4-4-2): 1-Subasic (K); 19-Sidibe, 23-Mendy, 5-Jemerson, 25-Glik (B); 26-Boschilia, 14-Bakayoko, 2-Fabinho, 10-Bernardo (G); 18-Germain, 9-Falcao (P).

PREDIKSI

  • BOLA 50-50
  • Asian Bookie 0 : 3/4
  • William Hill 1 (4/6) X (3/1) 2 (15/4)
  • Betbrain 1 (1,71) X (4,25) 2 (5,60)

[video]http://video.kompas.com/e/5300643153001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.737


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X