Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Latihan Perdana Persegres Gresik United di Stadion Baru

By TB Kumara - Senin, 23 Januari 2017 | 23:01 WIB
Para pemain Persegres Gresik United di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (23/1/2017).
TB KUMARA/JUARA.NET
Para pemain Persegres Gresik United di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (23/1/2017).

GRESIK, JUARA.net – Persegres Gresik United mulai menggelar latihan perdana untuk persiapan tampil di Piala Presiden dan Liga 1 pada Senin (23/1/2017). Latihan perdana ini istimewa karena digelar di arena baru, Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik.

Latihan yang dipimpin langsung oleh pelatih anyar, Hanafi ini, juga terdapat staf kepelatihan lain. Mereka adalah duo asisten pelatih Suwandi Hadi Siswoyo dan Pudji Handoko, plus pelatih kiper Ahmad Nurosyadi.

Pada agenda ini, hadir beberapa muka baru untuk pemain Persegres Gresik United. Para pemain itu Antara lain: I Gusti Rustiawan, Rahel Radiansyah, Jeki Arisandi, Dave Mustaine, serta kiper Aji Saka.

Selain itu, hadir pula pemain Persegres Gresik United yang dipertahankan oleh manajemen.

Baca juga:

Mereka antara lain: Agus Indra Kurniawan, Yusuf Efendi, Achmad Faris Ardiansyah, Arsyad Yusgiantoro, Satria Tama, KH Yudo, serta David Faristian.

Pelatih Persegres, Hanafi mengatakan, latihan perdana tersebut hanya untuk mengenalkan seluruh pemainnya saja. Agenda ini belum masuk pada latihan taktik dan strategi.

”Tadi, kami masih perkenalan dengan pemain. Sebab, saya juga belum tahu mereka semua. Tetapi yang jelas, Persegres sudah punya pemain yang sudah deal dengan manajemen serta beberapa pemain seleksi,” ujar Hanafi.

Dari total 25 pemain, ada enam pemain absen pada latihan perdana ini. Mereka yang tak hadir adalah Fitra Ridhwan, Roni Rosadi, Jusmadi, Patrick Da Silva, Choi Hyun Yeon, serta Goran Gancev.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X