Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Vs Napoli, Tanpa Hiburan Diego Maradona

By Sabtu, 21 Januari 2017 | 19:48 WIB
Giacomo Bonaventura dan Dries Mertens
VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES
Giacomo Bonaventura dan Dries Mertens

Ia hadir sebagai tamu kehormatan dalam perayaan 30 tahun kesuksesan Napoli meraih scudetto pertama mereka pada 1986/87.

Pincang

Kendati demikian, banyak yang meyakini aura Maradona bakal tetap terlihat di San Siro akhir pekan ini. Ia mewujud dalam diri Dries Mertens.

Diego, Dries, Maradona, Mertens. Ya, kedua andalan Napoli di masa yang berbeda itu punya inisial sama.

Mertens merupakan pemain tertajam Napoli di Serie A 2016/17 lewat koleksi 12 gol. Ia adalah bintang kemenangan 4-2 Napoli atas Milan pada pertemuan pertama yang digelar di San Paolo.

Mertens memang tak mencetak gol. Namun, ia sukses mengobrak-abrik lini belakang Milan via pergerakan lincahnya.

Milan menghadapi tantangan berat untuk menghentikan Mertens di San Siro nanti. Lini belakang Il Diavolo pincang.

Alessio Romagnoli dipastikan absen lantaran terjerat skorsing. Luca Antonelli dan Mattia De Sciglio juga masih diganggu cedera dan mesti berpacu dengan waktu agar bisa siap tampil menghadapi Napoli.

Milan tentu berharap Giacomo Bonaventura berada di hari terbaiknya, seperti pada 14 Desember 2014. Saat itu, Bonaventura mengantar Milan menang 2-0 di San Siro atas Napoli via torehan sebiji gol dan satu assist.

Itulah tripoin terakhir yang bisa dipetik Milan atas Napoli. Pada empat laga berikut Il Diavolo tiga kali kalah dan meraih satu skor imbang.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No.2.735


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X