Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ramai-ramai Memikat Jose Fonte

By Sabtu, 21 Januari 2017 | 03:48 WIB
Bek Southampton, Jose Fonte (kiri) berdiskusi dengan pelatih Claude Puel menjelang laga melawan Bournemouth dalam laga lanjutan Premier League 2016-2017 di Stadion Vitality, Bournemouth, pada 18 Desember 2016.
MICHAEL STEELE/GETTY IMAGES
Bek Southampton, Jose Fonte (kiri) berdiskusi dengan pelatih Claude Puel menjelang laga melawan Bournemouth dalam laga lanjutan Premier League 2016-2017 di Stadion Vitality, Bournemouth, pada 18 Desember 2016.

United sempat diunggulkan untuk menggaet Fonte karena Mendes berada di Kota Manchester pekan lalu. Iblis Merah disinyalir siap mengucurkan 45 juta pound untuk Fonte dan pemain bertahan lain yang juga klien Mendes, Victor Lindelof.

Akan tetapi, United belum mau mengambil keputusan akhir sebab Manajer Jose Mourinho sedang puas dengan performa para bek tengahnya seperti Phil Jones dan Marcos Rojo.

Tanpa Pengganti

Fonte figur krusial bagi Soton, saksi hidup saat membawa The Saint promosi ke Divisi Championship pada 2011-2012 dan kemudian ke Premier League musim berikutnya.

Dia terus menancapkan diri sebagai bek tengah utama tim selama mentas di EPL.

Kendati menyadari peran sentral Fonte, Puel menegaskan tidak akan mencari pengganti andai bekas awak Benfica itu pada akhirnya meninggalkan The Saint bulan ini.

Manajer asal Prancis itu puas dengan talenta Jack Stephens, bek berusia 22 tahun yang mengisi pos Fonte belakangan.

Soton juga masih punya opsi lain di bek tengah seperti Maya Yoshida dan Virgil Van Dijk. Yoshida bahkan berpotensi menjadi kapten The Saint berikutnya. Dia diserahi ban kapten ketika mengalahkan Norwich 1-0 di Piala FA (18/1/2017).

[video]http://video.kompas.com/e/5289741236001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.735


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X