Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Para Jagoan Muda pada Australia Terbuka 2017

By Pipit Puspita Rini - Rabu, 11 Januari 2017 | 10:07 WIB
Petenis Jerman, Alexander Zverev, merayakan kemenangan atas Dan Evans (Inggris Raya) pada hari keenam Piala Hopman di Perth Arena, Perth, Australia, Jumat (6/1/2017).
TONY ASHBY/AFP PHOTO
Petenis Jerman, Alexander Zverev, merayakan kemenangan atas Dan Evans (Inggris Raya) pada hari keenam Piala Hopman di Perth Arena, Perth, Australia, Jumat (6/1/2017).

Daria Kasatkina (Rusia)

Umur: 19, Peringkat WTA: 26


Petenis Rusia, Daria Kasatkina, memukul bola dari pemain Jerman, Angelique Kerber, pada babak kedua Sydney International di Sydney, Australia, Selasa (10/1/2017).(GLENN NICHOLLS/AFP PHOTO)

Kasatkina merupakan petenis belasan tahun dengan ranking tertinggi di dunia. Namun, dia masih belum pernah lolos ke final turnamen WTA.

Kasatkina juga berada di 50 besar ranking pemain ganda. Dia memenangi Piala Kremlin pada 2015 bersama Elena Vesnina, lalu mempertahankan gelar bersama Daria Gavrilova pada tahun berikutnya.

Belinda Bencic (Swiss)

Umur: 19, Peringkat WTA: 43


Petenis Swiss, Belinda Bencic, mengembalikan bola hasil pukulan petenis Prancis, Kristina Mladenovic, pada hari keenam Piala Hopman di Perth Arena, Perth, Australia, Jumat (6/1/2017).(TONY ASHBY/AFP PHOTO)

Pada Australia Terbuka 2016, Bencic berhasil menembus babak keempat. Pada Februari tahun yang sama, dia naik ke peringkat ke-7 ranking dunia.

Namun, cedera paha dan pergelangan tangan menghantam Bencic. Pada akhir tahun, peringkatnya merosot drastis hingga terlempar di luar 40 besar dunia.

Bencic mengawali tahun ini dengan mengalahkan Heather Watson (Inggris) dan Andrea Petkovic (Jerman) pada turnamen Piala Hopman.

Naomi Osaka (Jepang)


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : ausopen.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X