Hanya, ia juga mengaku tak meminta transfer saat itu. "Saya belum mengetuk pintu kantor Arsene Wenger. Saya tak khawatir, waktu saya akan datang," lanjutnya.
Akan tetapi, 6 gol dari 4 start terakhirnya berbicara lain.
Enam hari sebelum membobol gawang Palace lewat gol kerennya, ia menyelamatkan tiga poin kontra West Brom di laga Boxing Day. Gol-gol sebagai starter sebelum itu ia cetak ke gawang PSG, Man United, dan Ludogorets.
Pelatih Arsene Wenger pun mengungkapkan kalau gol Giroud merupakan sebuah angin segar dan ia senang dengan apa yang sang striker bawa ke tim.
"Ia mengubah gol menjadi seni. Saya bilang seni karena kejutan, keindahan, dan efisiensi pergerakannya," ujar Wenger. "Giroud memberikan sesuatu yang tak terduga dan kita datang menonton sepak bola karena faktor tak terduga tersebut."
[video]http://video.kompas.com/e/5262860732001[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | London Evening Standard |
Komentar