Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atletico Vs Las Palmas, Jatah dari Tengah-Bawah

By Sabtu, 17 Desember 2016 | 13:21 WIB
Reaksi striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann, setelah gagal mencetak gol saat melawan Espanyol dalam laga lanjutan La Liga 2016-2017 di Stadion Vicente Calderon, Madrid, pada 3 Desember 2016.
GERARD JULIEN/AFP
Reaksi striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann, setelah gagal mencetak gol saat melawan Espanyol dalam laga lanjutan La Liga 2016-2017 di Stadion Vicente Calderon, Madrid, pada 3 Desember 2016.

Antoine Griezmann sebagai sosok utama di lini depan, mengalami ketumpulan panjang: delapan duel liga tanpa melakukan selebrasi.

"Hanya soal keberuntungan. Tim kurang beruntung di depan gawang lawan. Griezmann juga nyaris bikin gol ke gawang Villarreal. Mereka cuma bikin tiga peluang, semuanya masuk. Kami punya 14 tembakan, tapi tak satu pun masuk. Ini cuma soal keberuntungan," kata Presiden Enrique Cerezo di Marca.

Barangkali Cerezo ada benarnya. Atletico tak kurang rajin menembak dan hanya kalah dari Real Madrid serta Barcelona. Keberuntungan itu yang artinya amat mereka perlukan saat menerima kedatangan Las Palmas di Vicente Calderon, Sabtu (17/12).

Semua tripoin Los Colchoneros datang dari tim papan tengah ke bawah. Las Palmas di peringkat ke-10 boleh masuk kategori rival di posisi papan tengah-bawah yang seharusnya bisa dikalahkan oleh Atletico.

PRAKIRAAN FORMASI

ATLETICO MADRID (4-4-2): 1-Moya (K); 20-Juanfran, 15-Savic, 2- Godin, 19-Hernandez (B); 8-Saul, 14- Gabi, 6-Koke, 10-Carrasco (G); 21- Gameiro, 7-Griezmann (P). Cadangan: 5-Tiago, 9-Torres, 16- Vrsaljko, 21- Partey, 23-Gaitan, 24-Gimenez. Absen: Augusto, Filipe Luis, Oblak (cedera), Correa (suspensi). Pelatih: Simeone (Arg).

LAS PALMAS (4-1-4-1): 13-Varas (K); 12-Macedo, 5-Garcia, 17- Bigas, 22-Lopes (B); 15-Mesa (GB); 24- Tana, 21-Viera, 4-Gomez, 11-Momo (G); 9 -Livaja (P). Cadangan: 1-Lizoain, 2-SImon, 3-Lemos, 6-Montoro, 14-Hernan, 20-Tyronne, 25-Asdrubal. Absen: Boateng, Araujo, Aythami (cedera). Pelatih: Quique Setien.

PREDIKSI: BOLA 60:40; Asian Bookie 0 : 1 1/2; William Hill 1 (1/4) X (9/2) 2 (12/1); Betbrain 1 (1,33) X (6,00) 2 (13,00)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.725


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X