Pada gim penentuan, Angga/Ricky tertinggal 4-6. Setelah itu, mereka mampu mendekat dengan 7-7. Petersen/Kolding kembali memimpin dengan 11-8.
Angga/Ricky bermain lebih agresif sehingga berhasil mengejar ketinggalan saat skor 16-16. Petersen/Kolding kembali memegang kendali permainan hingga memastikan kemenangan setelah bertarung selama 51 menit.
Melalui hasil ini, Petersen/Kolding berhasil menjadi juara Grup A dan berhak lolos ke semifinal. Mereka selalu menang dalam tiga laga babak penyisihan grup.
Sebelum mengalahkan Angga/Ricky, mereka menang atas Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia).
Jangan lewatkan Dubai BWF World Superseries Finals di KompasTV 16-18 Desember 2016. Live streaming: https://t.co/3ITaXljpyQ pic.twitter.com/dKeJY2qxkL
— KOMPAS TV (@KompasTV) 15 Desember 2016
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar