Bermula dari tendangan bebas di sisi kanan pertahanan Barcelona, Modric mengirim bola ke kotak penalti. Sergio Ramos menyambutnya dengan sundulan untuk membuat skor sama kuat.
4 - Sergio Ramos has scored his fourth goal in #ElClasico, the first one at Camp Nou since 2007. Explosion.
— OptaJose (@OptaJose) December 3, 2016
Pada sisa waktu pertandingan, tensi kian memanas. Barcelona sempat punya sebuah peluang dari kemelut, tetapi tak ada gol tambahan. Skor tetap imbang 1-1.
Hasil imbang ini juga menjaga posisi Real Madrid di puncak klasemen. Dengan koleksi 34 poin dari 14 laga, mereka tetap unggul 6 angka atas Barcelona.
Barcelona 1-1 Real Madrid (Luis Suarez 53' ; Sergio Ramos 90')
Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre Ter Stegen, 20-Sergi Roberto, 14-Javier Mascherano, 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba, 5-Sergio Busquets, 21-Andre Gomes (7-Arda Turan 78'), 4-Ivan Rakitic (8-Andres Iniesta 60'), 9-Luis Suarez, 11-Neymar (6-Denis Suarez 87'), 10-Lionel Messi
Pelatih: Luis Enrique
Real Madrid (4-3-3): 1-Keylor Navas, 2-Daniel Carvajal, 4-Sergio Ramos, 5-Raphael Varane, 12-Marcelo, 22-Isco (14-Casemiro 66'), 16-Mateo Kovacic (18-Mariano Diaz 86'), 19-Luka Modric, 7-Cristiano Ronaldo, 9-Karim Benzema (20-Marco Asensio 77'), 17-Lucas Vazquez
Pelatih: Zinedine Zidane
Wasit: Carlos Clos
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | - |
Komentar