Manajer Arsenal, Arsene Wenger, pada musim ini kerap memainkan satu penyerang saja, bahkan seolah tidak perlu dilakoni oleh striker murni.
Wenger kerap memainkan Alexis Sanchez, yang aslinya second striker, sebagai penyerang tengah untuk menggantikan peran Giroud.
Wenger terasa tengah menyukai eksploitasi pemain di posisi sayap dan khususnya memberikan keleluasaan kepada gelandang Mesut Oezil.
Hasilnya harus diakui cukup gemilang dengan menempatkan Arsenal terus bercokol di wilayah empat besar serta terjadinya peningkatan produktivitas gol pada gelandang.
Giroud memahami kondisi ini, tetapi menekankan dirinya berbeda tipe dari Sanchez.
Giroud merupakan striker murni yang terbiasa bekerja di seputaran kotak penalti lawan.
Kendati begitu, Giroud menjamin bahwa tetap bisa bekerja sama dengan pemain bertipe lain seperti Sanchez.
“Saya dan Sanchez merupakan penyerang dengan profil yang berbeda, tapi kami juga bisa bermain bersama,” kata Giroud tentang kemungkinan dirinya bertandem dengan Sanchez.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar