Lorenzo bergabung ke Ducati setelah menjalani sembilan musim bersama tim Yamaha. Selama membela tim pabrikan Jepang tersebut, Lorenzo berhasil meraih tiga gelar juara dunia yakni pada 2010, 2012, dan 2015.
Pada musim terakhir bersama Yamaha, Lorenzo menyelesaikan kompetisi dengan memenangi GP Valencia.
Melalui kemenangan itu, Lorenzo memastikan finis di peringkat ketiga (233 poin) di bawah Marc Marquez (Honda) yang menjadi juara dunia dan rekan setim, Valentino Rossi.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport |
Komentar