Sebutan Ital-Milan begitu menyedot atensi publik dalam tiga laga antarnegara terakhir. Wajar, AC Milan, klub yang selama ini seolah kesulitan menyetor pemain ke timnas Italia, mulai mendominasi sumbangsih personel di Gli Azzurri.
Penulis: Sapto Haryo Rajasa
Tentu tak ada akibat tanpa sebuah sebab. Dominasi Milan di skuat Italia dalam tiga pemanggilan terakhir jelas dilandasi proyek italianisasi yang tengah dibangun manajemen San Siro.
Meski, harus diakui juga bahwa hal ini ada campur tangan dari pelatih Italia, Giampaolo Ventura, yang lebih berani memanggil wajah-wajah nonreguler.
Di timnas Italia, kini ada enam pemain asal Milan. Pada setiap laganya, wakil Milan yang turun merumput biasanya mencapai dua hingga empat pemain.
Jumlah terbanyak muncul di uji coba melawan Prancis, awal September, kala pelatih menurunkan Gianluigi Donnarumma, Ricardo Montolivo, Giacomo Bonaventura, dan Mattia De Sciglio.
Dalam pemanggilan terakhir, Montolivo tidak ikut masuk akibat status sang gelandang yang masih dalam masa pemulihan cedera. Namun, kuota I Rossoneri masih terjaga di angka enam menyusul dipanggilnya Gianluca Lapadula, debutan yang tak hanya di level timnas tapi juga di Milan.
Baca Juga:
- Seperti Gerrard, Robbie Keane Pun Tinggalkan LA Galaxy
- Morientes: Derbi Madrid Lebih Krusial bagi Atletico
- Di Depan 3 Pelatih Lawan, Riedl Curhat Soal Minimnya Dukungan Klub
Memang, Lapadula belum kesampaian untuk melakoni debut saat Azzurri bersua Liechtenstein dan Jerman. Ventura tampak masih memercayakan lini depan Italia di tangan Eder dan Ciro Immobile.
Jika ada wajah anyar yang sudah diturunkan, baru sebatas Andrea Belotti dan Nicola Sansone. Kendati demikian, bukan berarti Lapadula, yang baru dibeli dari Pescara seharga 9 juta euro, belum memenuhi standar untuk memakai seragam timnas.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar