MANCHESTER CITY
Realitasnya, Manchester City era Guardiola sudah pernah memakai pola 3-4-3 di partai Premier League musim ini. Persisnya, Guardiola memainkan skema tersebut ketika menjamu Everton di Etihad (15/10).
Hasil akhirnya tak terlalu bagus, imbang 1-1 kendati The Citizens amat dominan di sejumlah aspek, mulai dari ball possession hingga tembakan akurat.
Tentu saja banyak alasan yang bisa dikemukakan Guardiola dari hasil imbang tersebut. Tapi, kalau ia rutin memakai skema 3-4-3, City berpotensi menjadi tim yang lebih sangar, apalagi jika merumput di rumah sendiri.
Trio David Silva, Sergio Aguero, dan Kevin De Bruyne bisa dibantu duo sayap Bacary Sagna di kanan dan Raheem Sterling di kiri. Ibaratnya, kelima pemain ini siap untuk membombardir pertahanan lawan.
Tugas menjaga keseimbangan akan diberikan kepada duet Ilkay Guendogan, yang sebetulnya lebih berpreferensi menyerang, bersama Fernandinho.
Situasi ini bisa bikin tim limbung di belakang. Solusinya barangkali mencadangkan Guendogan dan menurunkan Fernando.
SUSUNAN PEMAIN INTI Manchester City
FORMASI (3-4-3)
KIPER: Claudio Bravo
BEK: Nicolas Otamendi, John Stones, Aleksandar Kolarov
GELANDANG: Bacary Sagna, Fernandinho, Ilkay Guendogan, Raheem Sterling
PENYERANG: David Silva, Sergio Aguero, Kevin De Bruyne
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA No. 2.716 |
Komentar