Pemecatan Frank de Boer pada Selasa (1/11/2016) membuat kursi juru taktik Inter Milan diisi oleh pelatih sementara, Stefano Vecchi. Namun, siapa kandidat sesungguhnya untuk memimpin Mauro Icardi cs?
Berbekal membesut tim Primavera Inter (2014-2016) dan klub-klub minor seperti Carpi (2013-2014), serta Sudtirol (2012-2013), Vecchi dianggap belum layak melatih klub sekelas I Nerazzurri.
Lima nama peracik strategi pengangguran pun muncul ke permukaan untuk menjadi tuan di ruang ganti Inter berikutnya.
Berikut ini 5 kandidat allenatore I Nerazzurri:
Pioli memulai karier melatih tim senior dengan menukangi Salernitana di Serie B pada 1 Juli 2003.
Kemudian, dia pindah ke tim kasta serupa, yaitu Modena (15 Juni 2004), sebelum memulai petualangan pertama di Serie A bersama klub kota kelahirannya, Parma (5 Juni 2006).
Namun, karier eks bek tengah Juventus dan Fiorentina ini tidak berlangsung lama di Parma.
Dia dipecat pada 12 Februari 2007 setelah menelan kekalahan 0-3 dari AS Roma dan membuat Parma bertengger di urutan kedua paling bawah!
Pioli akhirnya merasakan manisnya menjabat pelatih ketika sanggup mengantarkan Lazio mengakhiri musim 2014-2015 di posisi ke-3 klasemen Serie A.
Akan tetapi, dia ditendang oleh pihak klub pada 3 April 2016, setelah Lazio dipermalukan Roma 1-4 dalam laga derbi di kandang.
Padahal, Pioli sempat menandatangani kontrak baru pada 11 Juni 2015.
Hingga sekarang, pria berusia 51 tahun ini memiliki catatan 193 kemenangan, 164 hasil imbang, dan menelan 174 kekalahan.
"Inter memiliki masalah di lini belakang, bukan lini depan dan saya pikir Pioli bisa menjadi solusi untuk Inter," ujar bek legendaris AC Milan, Alessandro Costacurta, dalam laman ESPN.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar