Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Trofi Liga Champions, Juve Seharusnya Hanya Kalah dari Real Madrid

By Senin, 31 Oktober 2016 | 12:43 WIB
Para pemain Juventus bersedih usai kalah dari 1-3 FC Barcelona di final Liga Champions 2014-2015 di Olympiastadion, Berlin, Jerman, pada 6 Juni 2015.
SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES
Para pemain Juventus bersedih usai kalah dari 1-3 FC Barcelona di final Liga Champions 2014-2015 di Olympiastadion, Berlin, Jerman, pada 6 Juni 2015.
  • 1972-1973 vs Ajax Amsterdam 0-1
  • 1982-1983 vs Hamburg 0-1
  • 1984-1985 vs Liverpool 1-0
  • 1995-1996 vs Ajax 1-1 (4-2 pen)
  • 1996-1997 vs Borussia Dortmund 1-3
  • 1997-1998 vs Real Madrid 0-1
  • 2002-2003 vs AC Milan 0-0 (2-3 pen)
  • 2014-2015 vs Barcelona 1-3

Memori Kesuksesan Juventus di Liga Champions:

1985

Belum ada fase grup. Perjalanan di Piala Champions 1984-1985 masih berupa empat babak sistem gugur dua leg kandang-tandang sebelum mencapai final.

Juventus mulus sampai ke final karena memperoleh lawan-lawan "mudah" di babak I, II, perempat final, dan semifinal: Ilves (Finlandia), Grasshoppers(Swiss), Sparta Praha (Cekoslovakia), serta Bordeaux(Prancis).

Di final barulah Juve menghadapi partai terberat. Juara bertahan Liverpool masih diperkuat Ian Rush, Kenny Dalglish, Ronnie Whelan, dan Bruce Grobbelaar.

Dibayang-bayangi Tragedi Heysel, Juventus menang 1-0 lewat penalti bintangnya, Michel Platini.

1996

Sudah ada fase grup, tetapi peserta masih dibatasi hanya juara liga. Jadi, kompetisi ketika itu belum seketat dan sepanjang sekarang.

Kendati demikian, Juventus memperlihatkan kekuatannya, yang memang sedang tumbuh bersama Alessandro Del Piero dan pelatih Marcello Lippi, dengan menyingkirkan tim-tim kuat.

Borussia Dortmund (Jerman) di fase grup, Real Madrid (Spanyol) di perempat final, dan Ajax (Belanda) pada pertandingan pamungkas.

Ajax sedang kuat-kuatnya dengan generasi emas Louis van Gaal seperti Edgar Davids, Jari Litmanen, dan Patrick Kluivert. Sekali lagi Juve menaklukkan juara bertahan. Kali ini lewat adu penalti.

[video]http://video.kompas.com/e/5189843207001_v1_pjuara[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X