Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Vs Burnley, Harus Berakhir Ceria

By Sabtu, 29 Oktober 2016 | 19:27 WIB
Striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, melakukan lemparan ke dalam pada laga Chelsea vs Manchester United dalam lanjutan Premier League 2016-2017 di Stamford Bridge, London, 23 Oktober 2016.
SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES
Striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, melakukan lemparan ke dalam pada laga Chelsea vs Manchester United dalam lanjutan Premier League 2016-2017 di Stamford Bridge, London, 23 Oktober 2016.

Rivalitas Internal

Meski dalam hitungan di atas kertas berada di bawah United, Burnley terkenal kencang dan kerap mengejutkan lawan dengan level yang berada di atasnya.

Jika mentalitas rendah dan permainan cenderung lambat, bukan tidak mungkin justru United yang akan menelan pil pahit.

Pada faktanya, United sekarang kerap disebut sebagai tim yang berlari lebih sedikit ketimbang tim lain.

Gaya pragmatisme ala Mourinho pada dasarnya mengharuskan pemain untuk juga berperan sebagai tembok pertahanan. Gaya ini masih menjadi kendala besar.

Mentalitas juga terkesan kedodoran sehingga saat bertemu tim lain, seolah United selalu berjumpa lawan sekelas Barcelona.

Sisi lain yang juga banyak disorot pada United ialah hubungan pemain dengan Mourinho sendiri.

Rivalitas internal, yang dulu tabu tergelar di ruang publik, kini seolah bisa dilihat semua orang, seperti kondisi yang kini dialami Wayne Rooney.

Man United rasanya memang harus bekerja keras untuk sekadar mengalahkan klub sekelas Burnley.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.711


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X